Asianet Resmikan Kantor Baru Dilengkapi Ruang NOC
[hanomantoto]
TEMPO.CO, Jakarta – PT Asianet Media Teknologi, perusahaan pemilik merek jaringan internet Unifiber, meresmikan kantor baru mereka di Plaza Kuningan, Jakarta Selatan. Kantor baru tersebut menurut Direktur Utama Asianet Prakash Ranjalkar, juga dilengkapi ruang khusus untuk mengoperasikan Network Operation Center (NOC). “Kami percaya keunggulan dalam fleksibilitas dan ketahanan jaringan ini memungkinkan Asianet menjadi bagian integral menjawab tantangan digital di Indonesia,” ujar Prakash dalam konferensi pers di Plaza Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu, 7 November 2024.
Hingga saat ini, Asianet mengoperasikan jaringan broadband dengan lebih dari 30.000 kilometer. Perusahaan ini juga telah memiliki lebih dari 1,5 juta homepass di 36 kota besar di Indonesia termasuk Jakarta, Bandung, Semarang, Jogjakarta, Sleman, Suarabaya, Denpasar dan Medan.
Board of Commisioner Asianet, Darrin Webb menegaskan, Asianet bakal berkomitmen mendukung pemerintah dalam misi transformasi digital menuju Indonesia Emas. “Melalui inovasi dan jaringan kelas dunia kami memfokuskan diri pada pemberdayaan ISP untuk meningkatkan akses digital secara menyeluruh,” ujar dia. “Ini bukan hanya tentang konektivitas tapi juga tentang menciptakan landasan kokoh bagi pertumbuhan ekonomi dan kemajuan digital yang berkelanjutan,” tambahnya.
Tinggalkan Balasan