[hanomantoto]

TEMPO.CO, Jakarta – KBRI Pretoria sebagai Ketua ASEAN Pretoria Committee (APC) untuk pertama kali menginisiasi acara APC Business Mixer pada 5 November 2024 di Wisma Dubes RI Pretoria. Acara tersebut juga didukung oleh Kamar Dagang dan Industri Afrika Selatan (SACCI) dan Business Unity South Africa (BUSA).

Sebanyak 100 orang hadir pada acara tersebut, termasuk perwakilan dari 35 perusahaan dari Afrika Selatan, 25 perusahaan dari negara anggota ASEAN yang telah beroperasi di Afrika Selatan, dan sejumlah pejabat pemerintah Afrika Selatan. Para Duta Besar dan diplomat dari negara-negara anggota ASEAN di Afrika Selatan juga terlihat berbaur dengan para peserta dalam upaya memfasilitasi hubungan yang lebih konstruktif antara bisnis di Afrika Selatan dan ASEAN.

Kegiatan Business Mixer ini bertujuan menghadirkan platform bagi pelaku bisnis ASEAN dan Afrika Selatan untuk mengeksplorasi peluang perdagangan dan investasi, berkolaborasi dalam usaha patungan, dan membahas prospek pertumbuhan bersama. Dengan mempertemukan para pelaku utama dari berbagai industri, acara tersebut menyoroti komitmen ASEAN membina kemitraan ekonomi yang kuat di Afrika Selatan, negara dengan perekonomian terbesar di kawasan.

Perusahaan yang berpartisipasi mewakili berbagai sektor, termasuk makanan dan minuman, manufaktur, komoditas, kesehatan, otomotif, horeca, teknologi, dan jasa. Acara tersebut juga menampilkan serangkaian perkenalan dan sesi jejaring yang mendorong partisipan untuk membahas potensi kolaborasi bisnis dan berbagi wawasan tentang pemanfaatan peluang pasar di kedua kawasan.

Duta Besar Indonesia untuk Afrika Selatan Saud Purwanto Krisnawan menekankan pentingnya memperkuat hubungan ASEAN-Afrika Selatan melalui usaha ekonomi kolaboratif.

“Business Mixer ini bertujuan untuk memperkuat kehadiran ASEAN dan memberikan kesempatan yang lebih luas kepada pelaku usaha dan investor untuk membangun jejaring, berbagi pengetahuan, dan menjajaki prospek kerja sama yang saling menguntungkan,” kata Duta Besar Wawan.

Perwakilan dari Kementerian Perdagangan dan Kementerian Luar Negeri Afrika Selatan mengapresiasi inisiatif APC mengadakan kegiatan Business Mixer ini. Sebab bisa menjadi batu loncatan yang signifikan dalam perjalanan hubungan ASEAN dengan Afrika Selatan dalam mewujudkan pertumbuhan dan kesejahteraan bersama.
 
Sementara itu, Mtho Xulu, Presiden SACCI, menekankan pentingnya ASEAN sebagai kawasan bagi Afrika Selatan. Potensi kemitraan antara Afrika Selatan dan negara-negara ASEAN sangat besar, dan acara seperti ini sangat penting dalam menjembatani dan membina hubungan yang bermakna. 

Acara Business Mixer ini menandai langkah maju yang menjanjikan dalam hubungan ekonomi ASEAN-Afrika Selatan, karena kedua belah pihak menyatakan minat untuk melanjutkan dialog dan pertukaran bisnis lebih lanjut. APC akan terus mendukung inisiatif untuk memperluas jejak bisnis ASEAN di Afrika Selatan dan menciptakan kemitraan yang saling menguntungkan.

Ikuti berita terkini dari Tempo.co di Google News, klik di sini



hanomantoto