Hasil Liga Spanyol: Real Madrid Kalahkan Osasuna 4-0, Vinicius Junior Cetak Hattrick Lagi
[hanomantoto]
TEMPO.CO, Jakarta – Real Madrid memetik kemenangan besar atas Osasuna pada lanjutan Liga Spanyol di Estadio Santiago Bernabeu pada Sabtu, 9 November 2024. Vinicius Junior, Jude Bellingham, dan Andriy Lunin, berhasil menjadi bintang dalam pertandingan tersebut.
Jude Bellingham memberikan satu assist dan mencetak satu gol yang membuat Real Madrid unggul 2-0 di babak pertama atas Osasuna. Vinicius Junior mencetak gol pada menit ke-34 setelah memanfaatkan assist Bellingham.
Sebuah umpan terobosan dari Bellingham berhasil dikuasai Vinicius yang membawanya ke jantung pertahanan Osasuna. Dengan kaki kirinya, Vinicius melepaskan tembakan keras yang mengoyak gawang Osasuna.
Delapan menit berselang, giliran Bellingham yang mendapatkan peluang dan berhasil dimanfaatkan dengan baik. Umpan jauh Raul Asencio dari lini pertahanan, mengarah kepadanya. Gelandang Timnas Inggris ini kemudian membawa bola tersebut ke jantung pertahanan lawan.
Bellingham yang berhadapan satu lawan satu dengan kiper Osasuna, Sergio Herrera, mencetak gol tersebut dengan cara melambungkan bola melewati adangan kiper Osasuna tersebut.
Permainan Jude Bellingham pada 45 menit pertama pertandingan berjalan menandai sukses Los Blancos mencatat skor 2-0. Ia merayakan gol dengan cara mencium logo Real Madrid lalu memperlihatkan kembali ciri khas selebrasinya yang membentangkan tangan ke arah fans.
Gol tersebut memang berharga bagi Jude Bellingham karena akhirnya pemain berusia 21 tahun ini berhasil mencatatkan gol pertamanya musim ini. Ia tampil dalam 12 pertandingan di semua ajang.
Di sisi lain, assist yang diberikannya kepada Vinicius Junior memperlihatkan kembali kerja sama kedua bintang ini dalam keterlibatan gol untuk Real Madrid. Ini menjadi gol ke-10 yang tercipta dari 42 kali keduanya bermain bersama sebagai pemain Real Madrid.
Dari 10 gol tersebut, delapan gol di antaranya diciptakan Vinicius karena assist Jude Bellingham, termasuk di laga lawan Osasuna ini. Sedangkan 3 gol lainnya diciptakan Jude Bellingham karena assist dari Vinicius Junior.
Di babak kedua, Andriy Lunin berperan dalam terciptanya gol ketiga Real Madrid pada menit ke-61. Dalam situasi menguasai bola, ia melepaskan tendangan dari gawangnya langsung ke depan ke arah Vinicius Junior.
Penyerang Brasil tersebut kemudian menggiring bola tersebut, membawanya ke pertahanan Osasuna. Vinicius mengecoh kiper Osasuna dalam situasi satu lawan satu untuk membuat Real Madrid unggul 3-0.
Meski demikian, gol-gol Real Madrid belum berakhir di pertandingan ini. Sekitar sembilan menit kemudian setelah gol tersebut, Vinicius Junior melengkapi laga malam itu dengan gol ketiganya alias hat-trick. Memanfaatkan assist Brahim Diaz, Vinicius mencetak gol yang membuat Real Madrid unggul 4-0 di menit ke-69.
Ini merupakan hat-trick kedua Vinicius Junior di musim 2024-2025 ini. Hat-trick pertama diciptakannya di ajang Liga Champions dalam kemenangan 5-2 atas Borussia Dortmund, Oktober 2024 lalu.
Kemenangan ini membuat Real Madrid bangkit setelah di dua laga sebelumnya mengalami kekalahan. Kalah dari Barcelona 0-4 di La Liga dan takluk dari AC Milan 2-5 di Liga Champions.
Real Madrid (4-3-3): Andriy Lunin; Lucas Vazquez, Eder Militao, Antonio Rudiger, Fran Garcia; Federico Valverde, Eduardo Camavinga, Jude Bellingham; Rodrygo Goes, Kylian Mbappe, Vinicius Junior
Osasuna (4-3-3): Sergio Herrera; Jesus Areso, Alejandro Catena, Flavien Boyomo, Abel Bretones; Jon Moncayola, Lucas Torro, Aimar Oroz; Ruben Pena, Ante Budimir, Bryan Zaragoza
Tinggalkan Balasan